3 Trend Yang Wajib Diketahui Dalam Dunia Trading | Materi Trading #2

Pdf Trading


Sebelum kita bahas lebih dalam mengenai Candlestick, ada baiknya kita mengetahui terlebih dahulu 3 jenis Tren yang wajib kalian ketahui di dalam dunia Trading.

Trend di dunia trading mau itu binary option, forex, maupun saham dll, pasti ada yang namanya trend & trend ini sendiri terbagi menjadi 3 trend yaitu:

Up Trend, Down Trend, Sideways.

  • Up Trend

Terjadi saat Grafik/Candlestick menunjukkan pergerakan harga yang Naik secara bertahap, dimulai dari Primary Trend/Tren Utama lalu membentuk Secondary Trend/Koreksi Turun.

  • Down Trend

Terjadi saat Grafik/Candlestick menunjukkan pergerakan harga yang Menurun secara bertahap, dimulai dari Primary Trend/Tren Utama lalu membentuk Secondary Trend/Koreksi Naik.

  • Sideways

Terjadi pada arah Tren yang hanya bergerak Naik-Turun dalam level Support & Resistance yang tidak ditembus, Sideways tidak cenderung naik ataupun cenderung turun menembus level-level sebelumnya.


Siklus Up Trend & Down Trend

Didalam sebuah pergerakan arah harga akan selalu muncul yang namanya Primary Trend & Secondary Trend, kita juga bisa menyebutnya sebagai Swing High & Swing Low.

Up Trend selalu ditandai dengan Pola Low, High, Higher Low & Higher High.

Down Trend selalu terbentuk Pola High, Low, Lower High & Lower Low.

Belum ada Komentar untuk "3 Trend Yang Wajib Diketahui Dalam Dunia Trading | Materi Trading #2"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel